UPACARA PERINGATAN HUT RI KE 79 DI SMP 13 PURWOREJO

By ADMIN 26 Agu 2024, 17:24:08 WIB Kegiatan
UPACARA PERINGATAN HUT RI KE 79 DI SMP 13 PURWOREJO

SMP Negeri 13 Purworejo menyelenggarakan upacara peringatan hari ulang tahun kemerdekaan Republik Indonesia yang ke 79 dengan penuh khidmat di lapangan SMP Negeri 13 Purworejo. Upacara dimulai tepat pukul 07.00 wib dan diikuti oleh seluruh guru dan karyawan serta siswa-siswi kelas 7, 8, dan 9 SMP Negeri 13 Purworejo.

            Upacara ini dipimpin oleh Ibu Surakhmi, S. Pd. yang bertindak sebagai pembina upacara. Seluruh peserta upacara mengikuti dengan khusyuk saat bendera merah putih dikibarkan dengan diiringi lagu kebangsaan Indonesia Raya yang bergema di seluruh area upacara.

            Dalam suasana yang hening dan penuh rasa hormat, acara dilanjutkan dengan mengheningkan cipta untuk mengenang jasa para pahlawan yang telah berjuang demi kemerdekaan Indonesia. Setelah itu, teks proklamasi kemerdekaan RI dibacakan untuk mengingatkan seluruh peserta upacara akan momen bersejarah 79 tahun yang lalu.

            Selain pembacaan teks proklamasi, upacara juga diisi dengan pembacaan teks Pancasila oleh pembina upacara yang diikuti oleh seluruh peserta upacara. Rangkaian acara dilanjutkan dengan pembacaan teks pembukaan UUD 1945 yang menegaskan kembali dasar-dasar konstitusi negara Indonesia.

            Upacara peringatan HUT Kemerdekaan RI ini ditutup dengan pembacaan doa dan penuh semangat nasionalisme, serta mencerminkan rasa cinta tanah air yang mendalam dari seluruh peserta upacara. Upacara yang khidmat dan penuh makna ini menjadi pengingat akan pentingnya persatuan dan kesatuan dalam menjaga kemerdekaan yang telah diperjuangkan oleh para pahlawan bangsa. Di akhir upacara, sekolah memberikan penghargaan literasi kepada siswa-siswi SMP Negeri 13 Purworejo yang rajin membaca dan harapannya dapat memotivasi siswa-siswi lain dalam meningkatkan literasi.




Write a Facebook Comment

Tuliskan Komentar anda dari account Facebook

View all comments

Write a comment

Instagram

Berita Purworejo