- Lomba Tumpeng sambut HUT SMP Negeri 33 Purworejo yang ke 29
- Pengumuman Pembentukan Dewan Pendidikan Kabupaten Purworejo periode tahun 2025-2030
- DEKLARASI 7 KEBIASAAN ANAK INDONESIA HEBAT
- Asyiknya Makan Kue Lebaran di Sekolah
- Silaturahmi dan Halal Bi Halal Jajaran Korwilcambidik Kecamatan Bagelen
- Kegiatan Pesta Siaga Kwarran Gebang Tahun 2025, Latih Kekompakan dengan Penuh Keceriaan
- SD NEGERI KEDUNGLOTENG PERINGATI HARI PEDULI SAMPAH NASIONAL
- Technical Meeting Peserta Pemeran Museum Bersama di Museum Tosan Aji
- Hari Pertama Masuk Sekolah Silaturrahmi Keluarga SDN Roworejo
- SYAWALAN (Halal Bi Halal & Makan Bersama) SD Negeri 1 Pangenjurutengah
Beberapa satuan pendidikan mendapat kunjunan anggota DPRD

Dalam rangka monitoring pelaksanaan pendidikan di Kabupaten Purworejo DPRD Komisi IV yang tediri dari M. Abdullah, Heru Kusuma, Rr Nurul Q, Reko Budiyono beserta Kepala Dinas Pendidikan, Kepemudaan dan Olahraga Sukmo Widi Harwanto,S.H., M.M. rombongan melakukan kunjungan kerja di SMP Negeri 2 Purworejo (Senin, 9 Desember 2019). Pada kesempatan tersebut beliau mengadakan wawancara dan diskusi dengan Kepala Sekolah Yosiyanti Wahyuningtyas, M.Pd tentang banyak hal, diantaranya tentang kecukupan guru dan tenaga kependidikan, Penerimaan peserta didik baru (PPDB) serta sarana prasarana, termasuk melihat langsung ruang kantor kepala sekolah dan TU yang menyatu dengan ruang ketrampilan kondisi atapnya sudah patah dan perlu untuk direhap. Kepala Dinas Dikpora, Bp. Sukmo Widi menyampaikan usulan untuk bisa dianggarkan oleh DPRD pada tahun 2020 ini.
Rombongan kemudian mengadakan peninjauan Laboratorium TIK serta berkenan untuk menyaksikan pemanfaatan dan keberfungsian peralatan dan konten e-Learning. Kemudian dilanjutkan melihat perpustakaan digital SMP Negeri 2 Purworejo. Rombongan menyaksikan para siswa yang sedang aktif melakukan kegiatan literasi. Kebetulan saat ini sekolah sedang melaksanakan kegiatan classmeeting, yang diisi dengan lomba-lomba salah satunya lomba literasi.