- Sosialisasi Perpajakan bagi Pegawai Pemerintah dengan Perjanjian Kerja di Lingkungan Dinas Pendidikan dan Kebudayaan Kabupaten Purworejo
- Dindikbud gelar persiapan Acara Grebeg Budaya dalam Rangka Hari Jadi ke-195 Kabupaten Purworejo Tahun 2026
- Technical Meeting Acara Grebeg Budaya Kabupaten Purworejo
- Khotmil Qur’an dan Peringatan Isra Mi’raj SMP Negeri 36 Purworejo
- SMP NEGERI 9 PURWOREJO GELAR KEGIATAN ISRA’ MI’RAJ NABI MUHAMMAD SAW
- Khidmat dan Penuh Makna, SMPN 6 Purworejo Gelar Peringatan Isra Mi\\
- SDN NGUPASAN GELAR KEGIATAN PRAMUKA BULAN JANUARI 2026
- KEGIATAN IHT SMP NEGERI 13 PURWOREJO
- Rapat Kerja Kepala Sekolah Wilcambidik Bruno Perkuat Kesiapan Satuan Pendidikan Hadapi 2026
- SD/MI se-Kwarran Bruno Gelar Perkemahan Satu Hari; Wahana Pembinaan Karakter
kegiatan ziarah dan kerja bakti sebagai bagian dari program pembinaan karakter siswa

Pada hari jum’at, 14 Februari 2025, SMP N 43 Purworejo mengadakan kegiatan ziarah dan kerja bakti sebagai bagian dari program pembinaan karakter siswa. Kegiatan ini bertujuan untuk menanamkan nilai – nilai kepedulian, kebersihan, serta penghormatan terhadap para pendahulu. Kegiatan ini diikuti oleh seluruh siswa, guru, staf sekolah dan masyarakat.
BENTUK KEGIATAN
1. Kerja bakti bersama warga sekolah dan masyarakat sekitar
2. Ziarah makam wali, sesepuh desa
PELAKSANAAN KEGIATAN
Kegiatan ini dimulai pukul 07.15 WIB s.d. 11.00 WIB. Diawali dengan berkumpul di lapangan sekolah untuk pengarahan dari Guru pendamping. Selanjutnya, peserta diberi arahan-arahan tentang pelaksanaan kegiatan yang akan dilakukan.
1. Kerja bakti
• Melakukan pembersihan lingkungan sekolah, termasuk halaman sekolah, kelas dan jalan menuju makam yang dituju
• Melakukan pembersihan, membersihkan sampah dan menyapu di area makam
2. Ziarah ‘Ulama, Sesepuh desa
• Berangkat menuju makam simbah Kyai Tungguk Penungkulan
• Melaksanakan tahlil dan doa bersama
• Mendengarkan sejarah singkat mengenai sejarah dan perjuangan yang diziarahi.
HASIL DAN MANFA’AT KEGIATAN
Kegiatan ini berjalan dengan lancar dan penuh antusias, hasil yang dicapai antara lain :
• Meningatkan jiwa spiritual dan keimanan siswa, guru, dan masyarakat sekitar dengan berziarah di makam ‘wali atau sesepuh desa
• Lingkungan sekolah, lingkungan sekitar dan area makam menjadi bersih dan asri
• Siswa memahami pentingnya menjaga kebersihan dan penghormatan terhadap jasa para ‘ulama dan para pendahulu.
• Meningkatkan rasa kebersamaan dan gotong royong di antara siswa, guru dan masyarakat.
KESIMPULAN
Kegiatan ziarah dan kerja bakti ini memberikan dampak positif bagi seluruh peserta. Diharapkan kegiatan serupa dapat terus dilaksanakan untuk meningkatkan kesadaran sosial, kepedulian lingkungan, serta menghargai jasa para pendahulu.
