- Lomba Tumpeng sambut HUT SMP Negeri 33 Purworejo yang ke 29
- Pengumuman Pembentukan Dewan Pendidikan Kabupaten Purworejo periode tahun 2025-2030
- DEKLARASI 7 KEBIASAAN ANAK INDONESIA HEBAT
- Asyiknya Makan Kue Lebaran di Sekolah
- Silaturahmi dan Halal Bi Halal Jajaran Korwilcambidik Kecamatan Bagelen
- Kegiatan Pesta Siaga Kwarran Gebang Tahun 2025, Latih Kekompakan dengan Penuh Keceriaan
- SD NEGERI KEDUNGLOTENG PERINGATI HARI PEDULI SAMPAH NASIONAL
- Technical Meeting Peserta Pemeran Museum Bersama di Museum Tosan Aji
- Hari Pertama Masuk Sekolah Silaturrahmi Keluarga SDN Roworejo
- SYAWALAN (Halal Bi Halal & Makan Bersama) SD Negeri 1 Pangenjurutengah
Meningkatkan profesionalisme guru TK bersertifikasi dengan bimtek

Dalam rangka meningkatkan profesionalisme guru TK bersertifikasi maka perlu adanya bimbingan teknis dalam rangka penguatan dan pemahaman kurikulum merdeka. Dasar dari Kegiatan ini adalah DPA Dinas Pendidikan dan Kebudayaan Kabupaten Purworejo Tahun Anggaran 2024. Kegiatan bimbingan teknis ini diselenggarakan pada tanggal 22 April 2024 dan 23 April 2024 dimulai dari pukul 08.30 s.d 14.30 WIB bertempat di Aula A dan B Dinas Pendidikan dan Kebudayaan Kabupaten Purworejo. Peserta bimbingan teknis sejumlah 272 guru bersertifikasi di Kabupaten Purworejo. Pada tanggal 22 April 2024 peserta dari Wilayah Kecamatan Bagelen, Banyuurip, Bayan, Bener Butuh, Bruno, Gebang, Grabag dan Ngombol.
Peserta pada tanggal 23 April 2024 diikuti oleh guru bersertifikasi dari Wilayah Kaligesing, Kemiri, Kutoarjo, Loano, Pituruh, Purwodadi dan Purworejo. Bimbingan Teknis Penguatan dan Pemahaman Kurikulum Merdeka Bagi Guru TK Bersertifikasi dibuka oleh Kepala Bidang Pendidik dan Tenaga Kependidikan Dinas Pendidikan dan Kebudayaan Kabupaten Purworejo.
Narasumber kegiatan bimbingan teknis ini adalah Ibu Sisilia Maryati., M.Pd dari Pengelola Mutiara Ibu di Kabupaten Purworejo. Manfaat dari kegiatan ini diharapkan semua guru bersertifikasi bisa membuat asesment sumatif dan asesment formatif dari peserta didik, serta dapat merefleksikan materi perencanaan pembelajaran.
Dalam Bintek diawali dengan game memindah bola dengan pulpen dengan melewati dua meja, dengan kegiatan ini bisa diurai terkait dengan adanya perencanaan dalam suatu kegiatan, adanya kebersamaan dalam kegiatan, persamaan persepsi dalam memecahkan masalah.