- Lomba Tumpeng sambut HUT SMP Negeri 33 Purworejo yang ke 29
- Pengumuman Pembentukan Dewan Pendidikan Kabupaten Purworejo periode tahun 2025-2030
- DEKLARASI 7 KEBIASAAN ANAK INDONESIA HEBAT
- Asyiknya Makan Kue Lebaran di Sekolah
- Silaturahmi dan Halal Bi Halal Jajaran Korwilcambidik Kecamatan Bagelen
- Kegiatan Pesta Siaga Kwarran Gebang Tahun 2025, Latih Kekompakan dengan Penuh Keceriaan
- SD NEGERI KEDUNGLOTENG PERINGATI HARI PEDULI SAMPAH NASIONAL
- Technical Meeting Peserta Pemeran Museum Bersama di Museum Tosan Aji
- Hari Pertama Masuk Sekolah Silaturrahmi Keluarga SDN Roworejo
- SYAWALAN (Halal Bi Halal & Makan Bersama) SD Negeri 1 Pangenjurutengah
Mewujudkan Karakter Siswa Melalui FGD

Bullying dan kekerasan seksual adalah masalah serius yang dapat berdampak besar pada perkembangan anak-anak. Kerjasama yang solid antara keluarga dan sekolah memegang peranan krusial dalam pencegahan dan penanganan masalah ini. Dengan mengintegrasikan upaya dari kedua belah pihak, diharapkan mampu menciptakan lingkungan yang aman, mendukung, dan bertanggung jawab bagi anak-anak.
Sebagai tindak lanjut program Dinas Pendidikan dan Kebudayaan Kabupaten Purworejo dalam mengampanyekan Stop Bullying, Kekerasan Seksual dan Intoleransi, SMP Negeri 31 Purworejo mengadakan Focus Group Discussion (FGD) dengan Orang Tua Siswa kelas VII dan VIII yang berjumlah kurang lebih 380 orang. Hal ini sebagai salah satu langkah yang dapat ditempuh sekolah dalam mewujudkan karakter baik pada siswa.
Menghadirkan dr. Ika Endah Lestariningsih, SpKJ., M. Kes sebagai narasumber, menjadikan FGD yang berlangsung hari Rabu, 13 Desember 2023 di SMP Negeri 31 Purworejo berjalan dengan penuh atusias. Para orang tua siswa pun berharap jika program seperti ini diagendakan rutin setiap tahunnya.
Selaku Kepala Sekolah, Ibu Yosiyanti Wahyuningtyas, M. Pd terus mengupayakan dan memfasilitasi sekolah utamanya dalam pembentukan karakter baik pada siswa.