- Lomba Tumpeng sambut HUT SMP Negeri 33 Purworejo yang ke 29
- Pengumuman Pembentukan Dewan Pendidikan Kabupaten Purworejo periode tahun 2025-2030
- DEKLARASI 7 KEBIASAAN ANAK INDONESIA HEBAT
- Asyiknya Makan Kue Lebaran di Sekolah
- Silaturahmi dan Halal Bi Halal Jajaran Korwilcambidik Kecamatan Bagelen
- Kegiatan Pesta Siaga Kwarran Gebang Tahun 2025, Latih Kekompakan dengan Penuh Keceriaan
- SD NEGERI KEDUNGLOTENG PERINGATI HARI PEDULI SAMPAH NASIONAL
- Technical Meeting Peserta Pemeran Museum Bersama di Museum Tosan Aji
- Hari Pertama Masuk Sekolah Silaturrahmi Keluarga SDN Roworejo
- SYAWALAN (Halal Bi Halal & Makan Bersama) SD Negeri 1 Pangenjurutengah
PERSIAPAN BENTUK ULD, PEMDA PURWOREJO STUDI BANDING KE KOTA SURAKARTA

Dalam rangka persiapan dalam pembentukan Unit Layanan Disabilitas (ULD) di Kabupaten Purworejo, pada tanggal 26 Juli 2024 Pemerintah Kabupaten Purworejo menyelenggarakan studi banding ke ULD Kota Surakarta. Kegiatan ini dipimpin oleh Asisnten I, Bapak Bambang Susilo, MM. Adapun peserta dari Bagian Hukum, Dinas Pemberdayaan Perempuan dan Perlindungan Anak, Dinas Sosoal, Dinas Pendidikan dan Kebudayaan, serta Bapeda Kabupaten Purworejo.
Banyak hal yang dipertanyakan dalam studi banding tersebut. Dari Bagian Hukum menanyakan tentang alur pembentukan ULD dari sisi regulasinya. ULD dibentuk setelah melalui kajian akademik. Selanjutnya dibuat Peraturan Wali, pembentukan panitia, penyediaan tenaga, pengadaan sarana dan sebagainya. ULD menjadi Unit Pelaksana Teknis dari Dinas Pendidikan.
Pada kegiatan tersebut banyak hal yang ditanyakan oleh peserta. Dari Bapada menanyakan tentang penganggaran, dari Dinas Pendidikan lebih banyak bertanya tentang teknis pengelolaan. Dan masih banyak lagi pertanyaan yang diajukan.
Pada akhir kunjungan, Bapak Bambang Susilo, MM menegaskan bahwa niyat Pemda Purworejo semakit kuat dan bulat. Dinas Pendidikan Kabupaten Purworejo diharap segera menindaklanjuti, untuk menyusun draf SK Bupati yang melibatkan OPD lain. “Pemda dan OPD lain harus mendukung pembentukan dan pelaksanaan kegiatan ULD di Kabupaten Purworejo” pungkasnya.