- Awali Semester 2 dengan Disiplin dan Keceriaan
- Gedung TK LKMD Winonglor diresmikan kepala desa dan pejabat dindikbud
- Kegiatan Pagi Ceria dan Upacara Bendera Hari Pertama Semester Genap SMP Negeri 22 Purworejo
- Peresmian Rehabilitasi Gedung TK Bayangkari 83
- SMP Negeri 22 Purworejo gelar Workshop Peningkatan Kompetensi Guru dalam Penanganan Siswa ABK dan Pemanfaatan IFP
- Kementerian Kebudayaan RI Lakukan Monitoring Penggunaan DAK Non Fisik di Museum Tosan Aji
- Peringatan Hari Ibu di SMP Negeri 25 Purworejo
- Peningkatan Kapasitas Pendidik & Tenaga Kependidikan PGRI Cabang Kaligesing
- Upacara Peringatan Hari Ibu Tahun 2025 di SD Negeri Kepatihan
- SD NegSD Negeri Pangengudang Gelar Kegiatan Parent Teaching Perkuat Sinergi Orang Tua dan Sekolah
SMP NEGERI 15 PURWOREJO GELAR KARYA P5 PAGELARAN SENI

Projek Penguatan Profil Pelajar Pancasila (P5) merupakan salah satu komponen penting
dalam Kurikulum Merdeka yang bertujuan membentuk karakter siswa agar menjadi pelajar yang
berakhlak mulia, kreatif, bernalar kritis, mandiri, bergotong royong, dan berkebhinekaan global.
Sebagai implementasi dari projek tersebut, SMP Negeri 15 Purworejo telah menyelenggarakan
kegiatan Gelar Karya P5 Pagelaran Seni, yang bertujuan untuk menumbuhkan minat, bakat,
serta rasa cinta terhadap budaya dan kesenian di kalangan siswa.
Adapun tujuan dari kegiatan ini adalah menjadi wadah ekspresi seni dan budaya bagi
siswa, menggali dan mengembangkan potensi siswa di bidang seni, menumbuhkan rasa percaya
diri, tanggung jawab, dan kerja sama, dan menguatkan nilai-nilai Profil Pelajar Pancasila melalui
seni.
Kegiatan ini dilaksanakan pada hari Kamis, 19 Juni 2025 di aula SMP Negeri 15
Purworejo. Kegiatan ini diikuti oleh seluruh siswa kelas VII. Dalam acara ini para siswa
menampilkan beraneka ragam karya seperti menari, menyanyi, penampilan karawitan, dan
drama/teater. Mereka telah berlatih selama satu semester dalam kegiatan P5. Dengan
terselenggaranya kegiatan P5 dan gelar karya ini diharapkan para siswa menjadi lebih percaya
diri dan kemampuan kerja sama antar siswa, meningkatnya apresiasi terhadap seni dan budaya
Indonesia, serta terciptanya suasana sekolah yang inklusif, kreatif, dan menyenangkan.
Kegiatan serupa diharapkan dapat terus dilakukan secara rutin, sebagai sarana
pengembangan potensi dan karakter siswa. Perlu juga ditingkatkan kerja sama dengan orang tua
dan masyarakat sekitar dalam mendukung kegiatan berbasis seni dan budaya.
