- Awali Semester 2 dengan Disiplin dan Keceriaan
- Gedung TK LKMD Winonglor diresmikan kepala desa dan pejabat dindikbud
- Kegiatan Pagi Ceria dan Upacara Bendera Hari Pertama Semester Genap SMP Negeri 22 Purworejo
- Peresmian Rehabilitasi Gedung TK Bayangkari 83
- SMP Negeri 22 Purworejo gelar Workshop Peningkatan Kompetensi Guru dalam Penanganan Siswa ABK dan Pemanfaatan IFP
- Kementerian Kebudayaan RI Lakukan Monitoring Penggunaan DAK Non Fisik di Museum Tosan Aji
- Peringatan Hari Ibu di SMP Negeri 25 Purworejo
- Peningkatan Kapasitas Pendidik & Tenaga Kependidikan PGRI Cabang Kaligesing
- Upacara Peringatan Hari Ibu Tahun 2025 di SD Negeri Kepatihan
- SD NegSD Negeri Pangengudang Gelar Kegiatan Parent Teaching Perkuat Sinergi Orang Tua dan Sekolah
SMP Negeri 37 Purworejo tunaikan edara hari peduli sampah nasional

Kondisi kebersihan lingkungan sekitar terkadang kurang diperhatikan. Sampah masih terlihat di sekitar kita. Ketika membuang sampah pun tidak dilakukan pada tempatnya. Bahkan ketika melihat sampah yang tidak pada tempatnya, kepedulian kita masih kurang.
Maka untuk menciptakan lingkungan yang bersih masih perlu dilakukan melalui gerakan-gerakan yang bersifat bersama-sama dan serentak. Perintah, anjuran, bahkan teladan masih dilakukan secara vertikal. Bahkan anjuran dan juga paksaan.
Kegiatan peringatan Hari Peduli Sampah Nasional tahun 2020 di SMP Negeri 37 Purworejo berlangsung pada hari Jumat tanggal 6 Maret 2020. Kegiatan didahului dengan apel di halaman sekolah yang diikuti seluruh Guru, Karyawan, dan Siswa. Pada apel disampaikan bahwa hari ini bertepatan dengan Hari Peduli Sampah Nasional tahun 2020. Seluruh sekolah, instansi, kantor, dan lembaga secara serentak melaksanakan kegiatan tersebut. Diharapkan melalui peringatan ini tumbuh kesadaran dan tanggung jawab sehingga terwujud lingkungan yang bersih dan sehat. Selain itu diharapkan pula muncul ide-ide kreatif dan inovatif terhadap penanganan sampah dan permasalahannya.
Pada kegiatan selanjutanya siswa melakukan berbagai hal terhadap sampah yang ada di sekitar, yaitu:
- Memunguti sampah yang dijumpai di halaman sekolah.
- Memunguti sampah-sampah daun dan memasukkannya di tempat sampah.
- Memunguti sampah-sampah yang berserakan di sekitar tempat sampah dan memasukkannya di tempatnya.
- Memunguti sampah-sampah di lingkungan sekolah lainnya dan memasukkannya di tempat sampah.
- Memunguti sampah-sampah di selokan/saluran air dan memasukkannya di tempat sampah.
- Perawatan tanaman.
- Membuang sampah di tempat sampah ke tempat pembuangan sampah.
- Melakukan pemilahan sampah.
Pada akhir kegiatan siswa melakukan kebersihan alat dan menempatkan tempat sampah pada beberapa tempat. Selain itu siswa juga melakukan kebersihan diri dengan mencuci tangan sampai bersih.
