- Lomba Tumpeng sambut HUT SMP Negeri 33 Purworejo yang ke 29
- Pengumuman Pembentukan Dewan Pendidikan Kabupaten Purworejo periode tahun 2025-2030
- DEKLARASI 7 KEBIASAAN ANAK INDONESIA HEBAT
- Asyiknya Makan Kue Lebaran di Sekolah
- Silaturahmi dan Halal Bi Halal Jajaran Korwilcambidik Kecamatan Bagelen
- Kegiatan Pesta Siaga Kwarran Gebang Tahun 2025, Latih Kekompakan dengan Penuh Keceriaan
- SD NEGERI KEDUNGLOTENG PERINGATI HARI PEDULI SAMPAH NASIONAL
- Technical Meeting Peserta Pemeran Museum Bersama di Museum Tosan Aji
- Hari Pertama Masuk Sekolah Silaturrahmi Keluarga SDN Roworejo
- SYAWALAN (Halal Bi Halal & Makan Bersama) SD Negeri 1 Pangenjurutengah
SMP Negeri 8 Purworejo masuk Juara 3 besar hasil penilaian tingkat Kwarda Jawa Tengah

Sebagai tindak lanjut atas prestasi SMP Negeri 8 Purworejo yang meraih Juara 1 Gugus Depan (Gudep) Mantap tingkat Kwarcab Purworejo dan peringkat 3 besar hasil penilaian tingkat Kwarda Jawa Tengah, pada Rabu, 25 Agustus 2021 dilaksanakan kegiatan visitasi lomba Gudep Mantap tingkat Kwarda Jawa Tengah. Gudep 03.075-03.076 divisitasi oleh Tim Penilai dari Kwarda Jawa Tengah, yaitu Ir. Agung Suparyoko sebagai perwakilan dari Ketua Kwarda Jawa Tengah; dan Hari Widarto, S.Pd; Ardhi Mawaidi, S.S.; serta Gunawan Surendra sebagai Tim Penilai. Kegiatan ini juga dihadiri oleh Kepala Dinas Pendidikan, Kepemudaan dan Olahraga Kabupaten Purworejo, Sukmo Widi Harwanto, S.H., M.M.; Ketua Kwarcab Purworejo, Drs. H. Pram Prasetyo Ahmad, M. M. dan Sekretaris Kwarcab Purworejo, Hj. Piyani, S.Pd; dan Ketua Kwartir Ranting Purwodadi, Hj. Lilik Sujarwati, S.Pd. didampingi oleh Sri Wulan Budiastuti, S.Pd. Tutut hadir di acara tersebut Drs. H. Sunaryo, M. Pd selaku Pengawas SMP Dindikpora dan Drs. H. Muh. Wuryanto, M.M. selaku Ketua Komite SMP Negeri 8 Purworejo.
Bertempat di aula SMP Negeri 8 Purworejo, kegiatan visitasi diawali dengan acara pembukaan. Pada acara pembukaan tersebut, disampaikan ucapan selamat datang dari Ketua Kwarcab Purworejo, Drs. H. Pram Prasetyo Ahmad, M. M. Dilanjutkan sambutan dari Sukmo Widi Harwanto, S.H., M.M. selaku Kepala Dinas Pendidikan, Kepemudaan dan Olahraga Kabupaten Purworejo yang sekaligus menjabat sebagai Ketua Pengembang Gudep Mantap Kwarcab Purworejo. Sambutan selanjutnya disampaikan oleh Ir. Agung Suparyoko selaku perwakilan dari Ketua Kwarda Jawa Tengah. Acara pembukaan ditutup dengan doa oleh Mohadjit, S.Ag.
Setelah pembukaan dilaksanakan, dilanjutkan paparan sebagai salah satu inti kegiatan visitasi. Pemaparan pertama disampaikan oleh Kamabigus 03.075-03.076 Pangkalan SMP Negeri 8 Purworejo, Kusnaeni, M.Pd. Kusnaeni, M.Pd. memaparkan tentang Sumber Daya Manusia dalam kegiatan Pramuka, yang meliputi mabigus, pembina, peserta didik, dan komite (orang tua peserta didik) yang harus saling bersinergi dengan cara: membangun kekuatan, membangun kerjasama, membangun motivasi, dan membangun komitmen untuk membentuk teamwork yang solid, cerdas, dan totalitas. Kusnaeni, M.Pd. menekankan bahwa salah satu upaya yang bisa mendukung terciptanya gugus depan mantap yang unggul dan berprestasi adalah kemitraan dengan pemberdayaan peran serta masyarakat dan orang tua peserta didik.
Paparan berikutnya disampaikan oleh Ketua Gudep 03.075-03.076 Pangkalan SMP Negeri 8 Purworejo, Noorzein Rohmatulloh, S.Pd. Beliau menyampaikan manajemen dan administasi Gudep, keuangan dan sarana prasarana, serta kehumasan Gudep. Selanjutnya, Pembina Satuan Putri yang diwakili oleh Rr. Budi Prasetyowati, S.Pd., M.M., menyampaikan paparan mengenai pelatihan rutin, kegiatan terpogram, kegiatan partisipasi, perencanaan dan pelaporan kegiatan, proses pencapaian SKU (Syarat Kecakapan Umum), SKK (Syarat Kecakapan Khusus), dan SPG (Syarat Pramuka Garuda). Pengaruh nyata kegiatan Pramuka, yaitu adanya peningkatan karakter seperti kedisiplinan, tanggung jawab, dan kerja keras; membawa atmosfir pramuka; membawa/memotivasi prestasi di bidang lain; memiliki alumni yang berperan aktif di jenjang sekolah berikutnya; dan mampu menarik masyarakat.
Kegiatan visitasi berikutnya dilakukan dengan peninjauan Sanggar Pramuka. Di sana Tim Penilai memeriksa bukti fisik dan berkas administasi serta mewawancarai Pramuka Garuda. Setelah itu, Tim Penilai menuju ke lapangan latihan. Di lapangan latihan sudah berdiri kokoh dua tenda regu dan dua tenda dapur. Tim Penilai pun mewawancarai Ketua Regu Putra dan Putri Penggalang terkait motivasi mereka mengikuti kegiatan Pramuka. Salah satu hal yang mereka rasakan setelah menjadi anggota Pramuka adalah meningkatnya kedisiplinan.
Kegiatan visitasi ini diakhiri dengan evaluasi yang disampaikan oleh Tim Penilai. Secara umum, Gudep yang bersemboyan Unggul dan Berprestasi ini telah memenuhi kriteria sebagai Gudep Mantap. Pada kesempatan tersebut, Tim Penilai juga menyampaikan beberapa saran, di antaranya untuk mencetak lebih banyak Pramuka Garuda dan pemberian prestasi Bintang Tahunan kepada anggota Pramuka Penggalang. Sebagai tanggapan atas saran yang diberikan, Kusnaeni, M.Pd. menargetkan akhir tahun ini untuk mencetak minimal 25 Pramuka Garuda.