- Lomba Tumpeng sambut HUT SMP Negeri 33 Purworejo yang ke 29
- Pengumuman Pembentukan Dewan Pendidikan Kabupaten Purworejo periode tahun 2025-2030
- DEKLARASI 7 KEBIASAAN ANAK INDONESIA HEBAT
- Asyiknya Makan Kue Lebaran di Sekolah
- Silaturahmi dan Halal Bi Halal Jajaran Korwilcambidik Kecamatan Bagelen
- Kegiatan Pesta Siaga Kwarran Gebang Tahun 2025, Latih Kekompakan dengan Penuh Keceriaan
- SD NEGERI KEDUNGLOTENG PERINGATI HARI PEDULI SAMPAH NASIONAL
- Technical Meeting Peserta Pemeran Museum Bersama di Museum Tosan Aji
- Hari Pertama Masuk Sekolah Silaturrahmi Keluarga SDN Roworejo
- SYAWALAN (Halal Bi Halal & Makan Bersama) SD Negeri 1 Pangenjurutengah
Staff / PelaksanaKantor Korwilcambidik dilatih ekinerja

P |
ada hari Kamis, 12 Agustus 2021 di Aula A Dindikpora diadakan Pelatihan Aplikasi e-Kinerja, Pelatihan diikuti oleh semua Staff / Pelaksana yang ada di Kantor Korwilcambidik Kecamatan.
Pelatihan dimulai dengan pembukaan dan arahan dari Sekretaris Dindikpora Bp. Wiyonoroto, SE. M.Pd., dalam arahannya bahwa pegawai sekarang dituntut harus mampu mengikuti perkembangan jaman dan teknologi yang ada. Pekerjaan yang dilakukan sehari-hari harus mampu dituangkan dalam bentuk Target dan Realisasi yang pelaksanaanya sesuai dengan Sasaran Kinerja Pegawai (SKP) Tahunan.
Dalam pelaksanaan Pelatihan para pegawai diberikan tata cara dari membuka aplikasi dan input Target dan realisasi Tahunan, dalam penjelasannya oleh fasilitator bahwa input tersebut bersumber dari SKP Tahunan yang disusun atau diberikan oleh atasannya. Target dan realisasi dari mulai 1 Juli 2021 s.d. 31 Desember 2021, setelah dilakukan verifikasi oleh atasan langsung maka dapat dilanjut dengan input Target dan realisasi Bulanan, setelah itu baru di input tugas kerja harian masing-masing pegawai.