Webinar Series 3 ini mengambil tema Eksplorasi Rapor Pendidikan.

By ADMIN 28 Mar 2024, 16:02:13 WIB Kegiatan
Webinar Series 3 ini mengambil tema Eksplorasi Rapor Pendidikan.

Rapor Pendidikan jenjang PAUD telah resmi dirilis oleh Kementiran Pendidikan dan Kebudayaan Republik Indonesia. Rapor Pendidikan menampilkan kondisi satuan pendidikan berdasarkan data dari hasil asesmen dan survei-survei nasional yang melibatkan satuan pendidikan dan daerah. Wajib hukumnya bagi Satuan Pendidikan untuk memahami Rapor Pendidikannya masing-masing. Oleh karena itu dilakukan berbagai upaya agar semua Satuan Pendidikan di Kabupaten Purworejo segera login, eksplor, dan mengunduh Rapor Pendidikan. Salah satu upaya yang dilakukan adalah mengadakan Webinar Series 3

Pada Webinar Series 3 ini mengambil tema Eksplorasi Rapor Pendidikan. Terdapat 2 sesi dalam Webinar series 3 ini, Sesi pertama dilaksanakan pada hari Senin, 25 Maret 2024. Pada Sesi ini membahas perihal Rapor Pendidikan untuk jenjang SD dan SMP. Sedangkan sesi ke dua dilaksanakan pada hari Selasa, 26 Maret 2024 yang membahas Rapor Pendidikan untuk jenjang PAUD.

Pelaksanaan Webinar Series Harike 2 dibuka oleh Kepala Bidang Pengembangan Kurikulum, Bahasa dan Sastra, Ibu Dwi Handayani, S.E., M.M.

Dalam sambutannya beliau menyampaikan bahwa Rapor Pendidikan sangat menentukan perkembangan dan kemajuan Satuan Pendidikan. Satuan Pendidikan dan Pemerintah Daerah dapat menjadikan Rapor Pendidikan sebagai acuan dalam mengidentifikasi masalah, merefleksikan akarnya, dan kemudian membenahi kualitas pendidikan secara menyeluruh. Selain itu, publik juga dapat mengakses Rapor Pendidikan sebagai upaya gotong royong membenahi kualitas pendidikan.

Terdapat fitur dan menu baru pada Rapor Pendidikan tahun 2024. Rapor pendidikan dapat diakses melalui link https://raporpendidikan.kemdikbud.go.id dan login menggunakan akun belajar, baik itu akun belajar kepala satuan pendidikan atapun akun belajar guru/pendidik. Pada halaman beranda Rapor Pendidikan, ditampilkan gambaran situasi capaian satuan pendidikan, yang mana data ini diperoleh dari hasil pengisian data survei lingkungan belajar yang telah dilakukan oleh masing-masing satuan pendidikan pada tahun sebelumnya. Melalui gambaran ini, satuan pendidikan dapat mengetahui perihal apa saja yang sudah berhasil dicapai dan yang perlu ditingkatkan. Akar permasalahan dapat dijadikan sumber referensi untuk meningkatkan capaian pada Rapor Pendidikan.




Write a Facebook Comment

Tuliskan Komentar anda dari account Facebook

View all comments

Write a comment

Instagram

Berita Purworejo