- Hari Pertama Masuk Sekolah Silaturrahmi Keluarga SDN Roworejo
- SYAWALAN (Halal Bi Halal & Makan Bersama) SD Negeri 1 Pangenjurutengah
- KEGIATAN HALAL BI HALAL SD NEGERI TIRTODRANAN
- HARI PERTAMA MASUK SEKOLAH PASCA LEBARAN DI SD NEGERI SIDOREJO
- “SILATURAHMI MEMPERERAT TALI PERSAUDARAAN” SD NEGERI 1 BALEDONO
- Indahnya Kebersamaan dalam Halal Bihalal SD Negeri 2 Mranti
- Idul Fitri Wujudkan Kemenangan Sejati untuk menjadi Insan yang Bertaqwa
- LAPORAN KEGIATAN HALAL BI HALAL 1446 H GURU, KARYAWAN DAN SISWA SD Sindurjan
- Halal Bihalal SMP N 25 Purworejo dan Pelepasan Guru Purna serta Alih Tugas
- Hari Pertama, SMPN 16 Purworejo Laksanakan Apel dan Halal bi Halal
HARI PERTAMA MASUK SEKOLAH PASCA LEBARAN DI SD NEGERI SIDOREJO

Hari pertama masuk sekolah di SD Negeri Sidorejo pada Rabu, 9 April 2025 dimulai
dengan kegiatan menyambut kedatangan siswa-siswa di gerbang sekolah setelah mereka libur
panjang dalam rangka Hari Raya Idul Fitri 1446 H. Siswa masuk pukul 07.00 WIB seperti
biasanya dilanjutkan dengan kegiatan senam pagi bersama. Seluruh siswa dan guru mengikuti
senam pagi bersama dengan antusias.
Kegiatan selanjutnya setelah senam pagi bersama, seluruh siswa dan guru serta
karyawan melaksanakan kegiatan halal bihalal di halaman sekolah. Halal bihalal diawali
dengan penyampaian ikrar silaturahmi oleh siswa yang kemudian diterima oleh ibu Legiyam,
S.Pd. selaku kepala sekolah. Dalam penyampaian ikrar syawalan (ikrar silaturahmi), siswa
diwakili oleh ananda Ravella Nur Widya dari kelas VI (enam). Kegiatan dilanjutkan dengan
berjabat tangan seluruh siswa dan guru secara bergiliran di halaman sekolah dimulai
berurutan dari kelas VI sampai dengan kelas I (satu).
Setelah selesai kegiatan halal bihalal, siswa kembali ke kelas masing-masing untuk
saling bertukar kado silang berisi makanan ringan yang telah dipersiapkan dari rumah
masing-masing, kemudian dilanjutkan makan snack tersebut bersama-sama di kelas masing-
masing. Seluruh siswa mengumpulkan bungkus-bungkus makanan mereka dan
membuangnya di tempat sampah yang telah tersedia.
Seluruh siswa kemudian berganti seragam olahraga untuk melaksanakan kegiatan
kerja bakti. Mereka telah membawa alat-alat kebersihan dari rumah untuk mencabuti rumput
dan merapikan tanaman-tanaman di lingkungan sekolah. Seluruh siswa, guru, dan karyawan
berpartisipasi dalam kegiatan ini. Setelah selesai kerja bakti, siswa merapikan alat-alat
kebersihan dan tidak lupa mencuci tangan dengan sabun kemudian masuk kembali ke kelas
masing-masing.
Kegiatan pada hari pertama masuk sekolah diakhiri dengan doa bersama dan
penyampaian informasi/pengumuman dari sekolah di kelas masing-masing.