- Lomba Tumpeng sambut HUT SMP Negeri 33 Purworejo yang ke 29
- Pengumuman Pembentukan Dewan Pendidikan Kabupaten Purworejo periode tahun 2025-2030
- DEKLARASI 7 KEBIASAAN ANAK INDONESIA HEBAT
- Asyiknya Makan Kue Lebaran di Sekolah
- Silaturahmi dan Halal Bi Halal Jajaran Korwilcambidik Kecamatan Bagelen
- Kegiatan Pesta Siaga Kwarran Gebang Tahun 2025, Latih Kekompakan dengan Penuh Keceriaan
- SD NEGERI KEDUNGLOTENG PERINGATI HARI PEDULI SAMPAH NASIONAL
- Technical Meeting Peserta Pemeran Museum Bersama di Museum Tosan Aji
- Hari Pertama Masuk Sekolah Silaturrahmi Keluarga SDN Roworejo
- SYAWALAN (Halal Bi Halal & Makan Bersama) SD Negeri 1 Pangenjurutengah
Study Tiru Model Pembelajaran TK Aisyiyah 7 Kota Magelang

Program kerja IGTKI-PGRI kali ini adalah ”Study Tiru Model Pembelajaran” dengan tujuan yaitu TK Aisyiyah 7 Kota Magelang. Kegiatan ini diikuti oleh 25 orang guru TK yang terdiri dari perwakilan pengurus kabupaten dan pengurus kecamatan.
Tujuan dari kegiatan ini adalah untuk menambah wawasan guru-guru TK dalam model pembelajaran yang terbaru dengan menggunakan pendekatan Deep Learning.
Kepala TK Aisyiyah 7 Kota Magelang yaitu Ibu Darmiyatun, S. Pd.,M. Pd yang seorang asesor, menerima dan menyambut baik kedatangan kami. Beliau memberikan contoh model pembelajaran dengan pendekatan Deep Learning pada kelasnya B3. Selain mencontohkan model pembelajaran, beliau juga memaparkan program sekolah dengan sangat jelas. Banyak hal baru yang kita temukan di TK Aisiyah 7 ini, akan kami terapkan di satuan pendidikan TK di wilayah Purworejo. Kegiatan selesai pada pukul 14.00 dengan lancar dan membawa banyak ilmu baru.