- BIMTEK PEMBELAJARAN BERBASIS DIGITAL DAN PEMBELAJARAN ALTERNATIF
- GELAR AKM BUKTI KEBERHASILAN PROGRAM KAMPUS MENGAJAR 8
- MENINGKATKAN LITERASI DAN NUMERASI MELALUI MEDIA BELAJAR MENARIK
- POHON HARAPAN: Inspirasi Baru di SD Negeri Golok
- MEMBANGUN KARAKTER SISWA MELALUI SOSIALISASI ANTI-BULLYING DAN GENRE DI SD
- MAJALAH DINDING KREATIF: PROGRAM KAMPUS MENGAJAR TINGKATKAN LITERASI SISWA
- MENGHIDUPKAN LITERASI MELALUI PROGRAM SEKOLAH ALAM DI SD NEGERI GOLOK
- Perkuat Kompetensi Pendidikan: Dindikbud Purworejo Gelar Bimtek Pendalaman Kurikulum Merdeka
- FESTIVAL LITERASI DAN NUMERASI KAMPUS MENGAJAR ANGKATAN 8 DI SD NEGERI KALIGESING KUTOARJO BERLANGSUNG MERIAH
- SEMPAT VAKUM SAAT PANDEMI COVID-19, MAHASISWA KAMPUS MENGAJAR ANGKATAN 8 AKTIFKAN KEMBALI EKSTRAKURIKULER PRAMUKA DI SDN 1 MLARAN
Berlatih demokrasi sejak SMP
OSIS SMPN 16 Purworejo menyelenggarakan pemilihan ketua OSIS pada Jumat dan Sabtu, 17-18 September 2021. Kegiatan yang dipusatkan di lapangan sekolah dan ruang-ruang kelas ini merupakan puncak rangkaian kegiatan seleksi pengurus OSIS 2021/2022. Sebelumnya, OSIS sudah melakukan open recruitment bagi peserta didik kelas VII dan VIII. Hasilnya terpilih 28 peserta. Dari 28 peserta terpilih, sekolah melakukan seleksi internal dan memutuskan 6 orang peserta sebagai kandidat calon ketua OSIS. Adapun kandidat tersebut adalah Muhamad Hanif Fathin R, Ayesha Sheila Azahra, Ade Aulia Wulandari, Zahratusita Mutiara Romadhona, Fidella Clarisa Dewi, dan Rionaldo Dharma Putra.
Kegiatan pemilihan ketua OSIS diawali dengan orasi publik selama dua hari, Jumat-Sabtu, 17-18 September 2021. Hal ini dilakukan untuk mengakomodasi peserta didik yang berangkat pada sesi berbeda. Setelah orasi, seluruh peserta didik baik kelas VII, VIII, maupun kelas IX masuk ke kelas masing-masing. Pemilihan dan voting tidak dilakukan secara sentralistik untuk menghindari kerumunan di masa pandemi. Untuk itu, pemilihan dilakukan secara klasikal. Pengelolaan surat suara dilakukan oleh panitia yang ditugaskan masuk ke kelas-kelas.
Penghitungan suara dilaksanakan pada Sabtu, 18 September 2021. Penghitungan suara disaksikan oleh seluruh calon pengurus OSIS beserta pembina. Hasil penghitungan suara menetapkan Zahratusita Mutiara Romadhona sebagai kandidat dengan vote tertinggi, yaitu 285 suara dari 433 suara yang masuk. Hasil ini sekaligus mengukuhkan Zahratusita sebagai ketua OSIS SMPN 16 Purworejo masa bhakti 2021/2022.