Dapodik semester genap sebagai acuan dasar 2022-2023

By ADMIN 25 Feb 2022, 09:25:57 WIB Kegiatan
Dapodik semester genap sebagai acuan dasar 2022-2023

Data merupakan sesuatu yang sangat penting sekali di era zaman seperti saat ini. Sebuah pembangunan baik fisik ataupun non fisik tanpa berdasarkan data yang jelas valid dan benar maka pembangunan tersebut tidak akan menuai hasil yang baik dan maksimal. Semua butuh data , terlebih suatu organisasi yang bekerja untuk kemajuan suatu bangsa seperti Dinas Pendidikan.

Data yang menyangkut dengan pendidikan pastinya tak lepas dari stackholdernya yang ada di dalamnya yakni sekolah. Pendataan untuk mendapatkan data yang valid jujur dapat dipertanggungjawabkan dalam pendidikan saat ini menggunakan system aplikasi yang dinamakan Dapodik. Aplikasi Dapodik inilah yang digunakan dan dikerjakan oleh Sekolah sebagai bahan data dasar dalam pendidikan.

Dindikbud Kabupaten Purworejo pada tanggal 7 s.d 15 Februari melangsungkan kegiatan pendataan pendidikan dengan mensosialisasikan dapodik versi semester genap tahun pelajaran 2021-2022. Kegiatan ini diikuti 522 sekolah dasar se kabupaten purworejo dengan dijadwalkan sesuai prosedur yang telah ditentukan. Dalam kegiatan ini kasubag Perencanaan Dindikbud Kabupaten Purworejo ibu Heny Safaryuni S.H, M.AP menyampaikan dan menekankan bahwa Dapodik sebagai acuan dasar pemberian bantuan untuk itu harap dikerjakan dengan sejujur-jujurnya dan sebaik-baiknya. Selain itu data dapodik yang akan dikerjakan pada semester genap ini akan dijadikan sebagai persiapan pelaksanaan PPDB tahun ajaran 2022-2023. “Mohon teman-teman operator sekolah dapat mengecek kembali dan memvalidkan, membetulkan data yang ada didapodik terutama data titik koordinat rumah siswa karena akan menjadi acuan dalam PPDB bebasis zonasi” imbuhnya dalam acara kegiatan sosialisasi ini.

Diharapkan dengan dilaksanakan kegiatan sosialisasi pendataan semester genap ini, Data yang ada di bidang pendidikan dapat semakin baik valid jujur dan dapat dipertanggungjawabkan. Data yang baik benar dan jujur akan mendukung kesuksesan pembangunan bangsa.




Write a Facebook Comment

Tuliskan Komentar anda dari account Facebook

View all comments

Write a comment