Purworejo Siap Laksanakan EWPK Mulai Semester 2 Tahun Pelajaran 2021/2022

By ADMIN 28 Des 2021, 07:27:24 WIB Kegiatan
Purworejo Siap Laksanakan EWPK Mulai Semester 2 Tahun Pelajaran 2021/2022

Pendidikan karakter yang ingin dikembangkan dalam kurikulum 2013 merupakan pendidikan yang mengembangkan nilai-nilai budaya dan karakter pada diri peserta didik sehingga menjadi dasar bagi mereka dalam berpikir, bersikap, dan bertindak dalam mengembangkan dirinya sebagai individu, anggota masyarakat, maupun warga negara. Penerapan pendidikan karakter ini, salah satunya dengan mengitegrasikan nilai-nilai karakter ke dalam seluruh kegiatan di sekolah melalui kegiatan Ekstrakurikuler Wajib Pendidikan Kepramukaan (EWPK). Hal ini telah diatur dalam Permendikbud Nomor 63 Tahun 2014 tetang Pendidikan Kepramukaan sebagai Ekstrakurikuler Wajib di Sekolah Dasar dan Menengah. Hasil dari kegiatan EWPK di sekolah dasar dan menengah ini diinputkan ke dalam laporan hasil belajar peserta didik.

EWPK sendiri beberapa waktu lalu telah disosialisasikan oleh Direktorat Sekolah Dasar Jakarta dalam Kegiatan Pendidikan dan Pelatihan Penguatan Pendidikan Kepramukaan di Sekolah Dasar yang dilaksanakan di Yogyakarta. Dindikpora Kabupaten Purworejo mengirimkan sepuluh orang perwakilan yang terdiri dari 1 Kepala Sekolah dan 9 orang guru SD untuk mengikuti diklat tersebut.

Selanjutnya rencana tindak lanjut dari kegiatan tersebut adalah dengan diadakannya kegiatan diseminasi EWPK yang diselenggarakan oleh Direktorat Sekolah Dasar Jakarta yang bekerja sama dengan Dinas Pendidikan, Kepemudaan, dan Olahraga Kabupaten Purworejo. Kegiatan ini dilaksanakan pada tanggal 1 hingga 3 November 2021 dan dibuka oleh Kepala Dindikpora Kabupaten Purworejo, Bapak Sukmo Widi Harwanto, S.H., M.M. Tujuan dari diadakannya diseminasi Ekstrakurikuler Wajib Pendidikan Kepramukaan (EWPK) ini adalah untuk mensosialisasikan kepada semua guru tentang kegiatan ekstrakurikuler wajib Pendidikan Kepramukaan yang dilaksanakan di Sekolah Dasar. Narasumber kegiatan ini  adalah Eko Teguh Purnomo, S.Pd.SD, M.Pd., Arif Mustofa, S.Pd, dan Nita Widyanti, S.Pd. yang merupakan fasilitator yang telah ditunjuk oleh Direktorat Sekolah Dasar Jakarta yang beberapa waktu sebelumnya telah mendapatkan pelatihan langsung dari Direktorat Sekolah Dasar yang diselenggarakan di Yogyakarta dan didampingi langsung oleh Kabid SD, Ibu Sri Anteng, S.Pd.,M.M, Kasi Kurikulum SD, Ibu Umul Hidayah, S.Pd.,M.Pd. serta pendamping dari Direktorat Sekolah Dasar Jakarta Bapak Nasril Syahrial, SE dan Bapak Ilham Irianto.

 

Kegiatan Diseminasi EWPK di Purworejo ini diikuti oleh 30 orang guru sekolah dasar yang merupakan perwakilan dari masing-masing Wilcambidik di Purworejo yang dilaksanakan di Aula Riptaloka Dindikpora Kabupaten Purworejo. Diseminasi EWPK dilaksanakan selama tiga hari dengan materi Konsep Dasar EWPK, Penerapan dan Praktik Model Blok, Aktualisasi, dan Reguler, praktik pembuatan silabus untuk kegiatan EWPK di sekolah serta simulasi pelaksanaan EWPK. Penyampaian materi dikemas dengan berbagai teknik permainan sehingga peserta diseminasi selalu bersemangat dan antusias selama mengikutinya. Selama diseminasi berlangsung, para peserta terlihat telah siap untuk mendiseminasikan di wilcambidik masing-masing, hal ini terlihat dari cara penyampaian hasil diskusi oleh para peserta yang telah menguasai materi yang disampaikan. “Kegiatan diseminasi di Kabupaten Purworejo ini berlansung dengan sangat bagus dan semangat para peserta sangat luar biasa”, ungkap Bapak Nasril Syahrial, S.E. selaku narasumber dari Direktorat Sekolah Dasar yang mendampingi fasilitator EWPK di Kabupaten Purworejo.

Tindak lanjut dari kegiatan diseminasi EWPK di Kabupaten Purworejo ini adalah setiap peserta berkewajiban mendiseminasikan kegiatan ini di wilcambidik masing-masing sehingga materi dapat tersampaikan kepada seluruh guru di wilayah Kabupaten Purworejo dan diharapkan kegiatan EWPK di Sekolah Dasar dapat mulai dilaksanakan pada semester 2 tahun pelajaran 2021/2022.




Write a Facebook Comment

Tuliskan Komentar anda dari account Facebook

View all comments

Write a comment